ekstensi file gambar untuk desain
Bagi seorang desainer atau yang ingin menapaki karier di bidang tersebut, penting untuk mengetahui macam-macam ekstensi file gambar yang sering kali digunakan. Bisa jadi saat ini kamu sering mendengarnya, seperti JPEG, PNG, dan lain-lain, tetapi tidak tahu penggunaan yang tepat untuk ekstensi gambar tersebut. Nah, dalam artikel ini Glints akan menjelaskan macam-macam ekstensi tersebut agar kamu semakin memahami dunia desain. Macam-Macam Ekstensi File Gambar 1. JPEG ( joint photographic expert groups ) © Monitorteknologi.com Dilansir dari University of Michigan Library , JPEG merupakan singkatan dari joint photographic expert groups . Pada umumnya, ekstensi file gambar yang satu ini sangat populer untuk kamera digital dan juga gambar-gambar yang ada di internet. Setiap kali kamu mencari gambar di Google dan men- download -nya, hampir kebanyakan memiliki format JPEG. Menurut Hubspot , kamu dapat menggunakan gambar JPEG sebagai konten di web, dokumen di Microsoft Office, ataupun pr